10 Maret, 2022

Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah Dasar Negeri Butoh II

Berdasarkan Surat Keputusan (SK) Petikan Bupati Bojonegoro Nomor : 821.2/37/412.301/2022, tanggal : 23 Februari 2022, tentang : Pengangkatan dalam Jabatan Kepala Sekolah. Pada hari Kamis tanggal 10 Maret 2022 SD Negeri Butoh II mengadakan Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah dari Pejabat yang lama yaitu Plt. Kepala SD Negeri Butoh II Bapak Suhud, S.Pd.SD. kepada Pejabat yang baru Mafluhatul Azizah, S.Pd.SD. Karena prosesi serah terima jabatan Kepala Sekolah yaitu penandatanganan berita acara sudah di laksanakan di ruang pertemuan Kantor Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan Kecamatan Ngasem maka pada saat sertijab di SD Negeri Butoh II hanya dilakukan penyerahan stempel dari Pejabat lama kepada Pejabat baru dan pembinaan dari Korwildik beserta Pengawas SD Gugus 5 Kecamatan Ngasem.

Acara sertijab ini dihadiri oleh Korwildik Kecamatan Ngasem Moch. Juri, S.Pd., Pengawas SD Achmad, S.Pd.SD., Suhud, S.Pd.SD. selaku Plt. KS SD Negeri Butoh II lama, Kepala SD Negeri Butoh II yang baru Mafluhatul Azizah, S.Pd.SD., Komite SD Negeri Butoh II, Kepala Desa Butoh yang di wakili Kadus Suruhan, Kepala SD Negeri Gayam I beserta Dewan Guru sebagai pengantar KS SD Negeri Butoh II baru karena beliau dulunya adalah guru SD Negeri Gayam I, Kepala TK Tunas Muda beserta Dewan Guru, Pengelola KB Melati dan segenap Dewan Guru SD Negeri Butoh II. Acara ini berlangsung dengan hikmat dan penuh rasa kekeluargaan.

Perlu diketahui pula bahwa Pejabat lama Bapak Suhud, S.Pd.SD. adalah Kepala SD Negeri Butoh I yang mendapatkan tugas tambahan sebagai Plt. Kepala SD Negeri Butoh II dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro. 

Sedangkan Ibu Mafluhatul Azizah, S.Pd.SD. sebelumnya adalah guru SD Negeri Gayam I, Kecamatan Gayam yang diangkat dalam jabatan Kepala Sekolah (promosi) sebagai Kepala SD Negeri Butoh II yang telah dilantik dan diangkat sumpah/janji jabatan menurut agama atau kepercayaannya kepada Tuhan Yang Maha Esa. oleh Bupati Bojonegoro DR. Hj. Anna Mu’awanah, Rabu, tanggal 23 Februari 2022 di ruang Angling Dharmo Kabupaten Bojonegoro dengan berdasarkan pertimbangan Tim Penilai Kinerja Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabuapten Bojonegoro Nomor : x821.2/1010/412.301/2022, Tanggal 22 Februari 2022. Dalam pelantikan tersebut juga bersama dengan pelantikan untuk jabatan administrator, jabatan pengawas dan jabatan fungsional sebanyak 18 orang menduduki jabatan baru. Dari 18 orang itu, 8 orang mendapat promosi dan 10 orang mendapat mutasi. Selain itu pelantikan kali ini juga dilaksanakan promosi pengangkatan dalam jabatan Kepala Sekolah Dasar sebanyak 91.

Susunan acara Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah Dasar Negeri Butoh II sebagai berikut :

1.      Pembukaan : oleh Pembawa acara Yuliati Nur Azzizah, S.Pd.SD.

2.   Menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya : di pimpin oleh Artika Puspitasari, S.Pd.

3.      Doa : oleh Ust. Kharim

4.      Acara inti :

a.      Sambutan dari Plt. KS SD Negeri Butoh II, Suhud, S.Pd.SD.

b.   Sambutan dari KS SD Negeri Butoh II yang baru, Mafluhatul Azizah, S.Pd.SD.

c.       Penyerahan Stempel dan Pemberian tali asih

d.      Kesan dan Pesan dari Guru SD Negeri Butoh II

e.      Pembinaan dari Korwildik Kecamatan Ngasem

f.        Pembinaan dari Pengawas SD Kecamatan Ngasem.

5.      Penutup

6.      Ramah tamah.

Pada Pembinaannya Korwildik Kecamatan Ngasem berpesan kepada Mafluhatul Azizah, S.Pd.SD. selaku Kepala Sekolah yang baru untuk segera melakukan rapat dewan guru membicarakan program – program yang akan dilaksanakan  untuk peningkatan kualitas dan kuantitas pendidikan SD Negeri Butoh II, dan selalu menjalin komunikasi, kolaborasi, bersinergi baik dengan dewan guru, lingkungan, Desa, Paguyuban, Komite dan lembaga lain demi kelancaran dan peningkatan pendidikan yang ada di SD Negeri Butoh II.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar