28 Februari, 2022

Kumpulan Kata-Kata Motivasi

  1. Ada saatnya kamu perlu berhenti mencoba, bukan karena kamu tak bisa, tetapi karena waktu usahamu tak senilai yang kamu dapatkan.
  2. Ambil pelajaran dari masa lalu, tinggalkan sisanya. Jangan biarkan belenggu kesedihan menutup jalanmu menuju masa depan.
  3. Apa yang terjadi saat ini adalah hasil keputusanmu di masa lalu. Buat keputusan yang baik hari ini untuk memiliki masa depan yang baik.
  4. Apapun yang telah kalian dapatkan, syukuri dengan hati. Jangan pernah kalian kecewakan Sang Maha Pemberi.
  5. Apapun yang terjadi dalam hidupmu, percayalah, segalanya dalam rencana Tuhan, dan yakinlah akan selalu baik pada akhirnya.
  6. Apapun yang terjadi, jangan dijadikan beban. Berserah diri sepenuhnya pada Tuhan, dan yakin Tuhan telah merencanakan yang terbaik.
  7. Bagian tersulit ketika kamu harus melepaskan dia yang kamu cinta adalah menyadari bahwa dia telah terlebih dahulu melakukannya.
  8. Bahagia bukan berarti segalanya sempurna. Bahagia adalah ketika kamu memutuskan untuk melihat segala sesuatu secara sempurna.
  9. Banyak hal yang bisa membuatmu bahagia. Jangan fokus pada hal-hal yang hanya membuatmu sedih.
  10. Beberapa orang mungkin tidak tinggal dalam hidup kita seperti yang kita inginkan. Tapi yang lebih baik akan datang sesuai yang Ia rencanakan
  11. Berhenti berusaha menjadi seperti orang lain, karena itu hanya membuatmu tak menghargai dirimu sendiri.
  12. Berhenti berusaha menjadi seseorang yang diinginkan oleh semua orang, jadilah seseorang yang dibutuhkan oleh semua orang.
  13. Berhenti habiskan waktumu melihat kembali apa yang telah hilang di masa lalu. Hidup ini berjalan ke depan bukan belakang.
  14. Berhentilah mencari dia yang sempurna. Temukan seseorang yang memperlakukanmu baik bahagia bersamamu lebih dari apapun juga.
  15. Bersahabat bukan bagaimana agar orang lain memahami kita, tapi bagaimana kita memahami orang lain.
  16. Bicara dengan menggunakan hati, agar kamu berhati-hati, untuk tidak menyakiti pun untuk ingkar janji.
  17. Bukanlah kesabaran jika masih ada batasnya, dan bukanlah keikhlasan jika masih merasa sakit hati.
  18. Bukanlah suatu kesalahan ketika kamu mencoba dan kemudian gagal. Satu-satunya kesalahan adalah ketika kamu tidak berani mencoba.
  19. "Cantik" bukan berarti baik. "Kaya" bukan berarti bahagia. Karena kecantikan kekayaan bukan jaminan "kesempurnaan".
  20. Cara terbaik untuk melupakan masa lalu adalah bukan dengan menghindari atau menyesalinya, namun dengan menerima dan memaafkannya.
  21. Cinta seorang ibu adalah penyemangat yang memungkinkan seseorang untuk melakukan hal yang menakjubkan.
  22. Dalam cinta, berhati-hatilah dalam membuka hatimu, karena hanya sedikit yang benar-benar peduli, sisanya hanya karena ingin tahu.
  23. Dalam cinta, hanya karena seseorang telah melukai hatimu, tak berarti orang lain tak mampu menyembuhkannya.
  24. Dalam cinta, jangan pernah meninggalkan seseorang yang kamu cinta hanya untuk seseorang yang kamu PIKIR kamu suka.
  25. Dalam cinta, jika seseorang tak ingin bersamamu di masa depannya, kamu harus belajar menempatkannya di masa lalumu.
  26. Dalam cinta, kadang tak peduli betapa seseorang telah menyakitimu, kamu selalu mampu mencari sebuah alasan untuk memaafkannya.
  27. Dalam cinta, kamu bisa berpura-pura tak peduli, tapi sebenarnya kamu tahu, hal sekecil apapun yang dia lakukan kadang bisa menyakiti.
  28. Dalam cinta, kamu harus mencintai dirimu sebelum mencintai orang lain. Kamu harus peduli pada dirimu sebelum peduli pada orang lain.
  29. Dalam cinta, selalu ada seseorang yang akan tulus mencintaimu, meski dia bukan yang kamu harapkan, tapi dia yang pantas kamu dapatkan.
  30. Dalam hidup ini, kamu mungkin tak cukup baik bagi semua orang, namun kamu akan selalu jadi yang terbaik di mata sahabatmu.
  31. Dalam hidup, ada beberapa orang yang tak akan pernah mampu berhenti mencintai seseorang. Tak peduli betapa keras mereka mencobanya.
  32. Dalam hidup, akan ada orang yang membencimu karena kamu berbeda, kamu begitu istimewa. Jangan hiraukan mereka, teruslah melangkah.
  33. Dalam hidup, akan ada seseorang yang meski telah menyakitimu, kamu tetap bertahan dan berharap dia akan sadar dan akhirnya berubah.
  34. Dalam hidup, akan selalu ada orang yang tak menyukaimu, namun itu bukan urusanmu. Lakukan apa yang kamu anggap benar dan ENJOY.
  35. Dalam hidup, bahkan ketika kamu telah berikan yang terbaik, akan ada orang yang tak menghargaimu. Itu masalah mereka, bukan masalahmu.
  36. Dalam hidup, belajarlah untuk menghargai apa yang kamu miliki, sebelum waktu mengharuskanmu menghargai apa yang PERNAH kamu miliki.
  37. Dalam hidup, jika kamu tak bahagia dengan dirimu sendiri, kamu tak akan pernah bahagia dengan apa yang kamu miliki.
  38. Dalam hidup, kadang meskipun kamu cukup baik untuk memaafkan seseorang, kamu juga harus cukup pintar untuk tak mempercayainya lagi.
  39. Dalam hidup, kamu harus melupakan apa yang telah pergi, hargai apa yang masih dimiliki, dan menanti apa yang akan menghampiri.
  40. Dalam hidup, ketika kamu percaya pada dirimu sendiri, apa yang orang pikirkan tentangmu tak akan mempengaruhi dirimu.
  41. Di dalam cinta, keheningan lebih berarti daripada percakapan, sebab cinta awalnya bukan kata, melainkan rasa.
  42. Dia yang tulus mencintaimu akan berjuang untuk tetap bersamamu apapun yang terjadi.
  43. Dia yang mengeluh adalah dia yang tak pernah bisa bersyukur, padahal tanpa ia sadari, karunia dari Tuhan telah ia nikmati setiap hari.
  44. DIAM tak berarti kamu kalah, kadang itu hanya berarti kamu tak ingin berdebat dengan orang yang bahkan menolak untuk mendengarkan.
  45. Hadiah terindah yang bisa diberikan seorang pria untuk pasangannya adalah waktu, perhatian, dan cintanya.
  46. Hal menyakitkan ketika menyadari bahwa kamu tak berarti bagi seseorang adalah kamu mulai bertanya apakah ada yang peduli padamu.
  47. Hal menyakitkan ketika tahu seseorang tak mencintaimu adalah bahwa dia menghabiskan begitu banyak waktu berpura-pura mencintaimu.
  48. Hanya karena ingin dicinta, tak berarti kamu harus berubah menjadi seseorang yang dia harapkan. Jangan kehilangan dirimu sendiri.
  49. Hanya karena kamu selalu bahagia jika bersamanya, tak berarti kamu tak bisa bahagia jika kamu tanpa dirinya.
  50. Hanya karena kamu tahu dia selalu memaafkanmu meski terus kamu lukai, tak berarti kamu bisa terus menyakiti. Dewasalah!
  51. Hanya karena seseorang pergi darimu, tak berarti kamu harus merasa dirimu tiada arti. Kamu berharga, kamu harus tahu itu!
  52. Hanya karena seseorang selalu tersenyum, tak berarti hidupnya sempurna. Itu hanya berarti dia pribadi penuh harapan dan kekuatan
  53. Hanya karena seseorang tak lagi ada dalam kehidupanmu, tak berarti kenangan bersamanya tak lagi ada dalam hatimu.
  54. Hargai dia yang membencimu, karena dia adalah penggemar yang telah menghabiskan waktunya hanya untuk melihat setiap kesalahanmu.
  55. Hargai orang lain, siapapun itu, dan jangan pernah menaruh dendam kepada siapapun. Isi setiap harimu dengan kebaikan.
  56. Hati akan menemukan kedamaiannya saat kita mampu memaafkan. Jadilah pribadi yang anggun diatas ketulusan.
  57. Hidup adalah pilihan dan kamu adalah penentu pilihan itu. Bijak dalam memilih, Pilihlah jalan yang memperkuat dirimu.
  58. Hidup bukan tentang seberapa besar kesalahanmu di masa lalu, tapi tentang bagaimana kamu memperbaiki diri dan kuat menjalani hari.
  59. Hidup ini kamu yang jalani, lakukan apapun yang ingin kamu lakukan, tapi pastikan itu sebuah cerita yang kelak pantas tuk diceritakan.
  60. Hidup ini kamu yang menjalani, kamu adalah penulis kisah hidupmu. Jangan biarkan orang lain yang menentukannya.
  61. Hidup ini terlalu singkat hanya untuk mengeluh. Selalu ada solusi untuk tiap masalah. Berusaha, percaya diri dan berdoa.
  62. Hidup ini terlalu singkat untuk diisi dengan penyesalan. Sayangi mereka yang memperlakukanmu dengan baik dan maafkan mereka yang tidak.
  63. Hidup ini terlalu singkat untuk menghabiskan waktumu mencemaskan apa yang orang lain pikirkan tentang dirimu. Jadi dirimu sendiri!
  64. Hidup memang tak mudah, tapi jika kamu ingin hidup bahagia, mulailah meninggalkan segala sesuatu yang buat hidupmu tak bahagia.
  65. Hidup terlalu singkat untuk biarkan seseorang buatmu bersedih, ketika ada yang lain yang bisa buatmu bahagia jk kamu mau membuka hatimu.
  66. Hidup terlalu singkat untuk mencemaskan hal kecil. Nikmati apa yang kamu miliki hari ini, bukan apa yang mungkin kamu miliki esok hari.
  67. Hidup terus berjalan entah sesuai harapanmu atau tidak, dan yang terpenting adalah, kamu harus selalu siap apa pun itu.
  68. Ingatlah, apapun yang menjadi perkataan dan tindakanmu, kamu harus bertanggung jawab atas resiko dari perkataan dan tindakanmu itu.
  69. Jadikan kepedihan masa lalu sebagai pelajaran menuju yang lebih baik. Awali dengan niat dari hati untuk mengakhiri kepedihan itu.
  70. Jadilah pribadi yang bijak. Ketahui apa yang harus dihindari dan apa yang harus diberikan perhatian penuh.
  71. Jadilah pribadi yang bahagia dengan kehidupanmu sendiri. Manfaatkan dirimu untuk jadi pribadi berprestasi. Percaya dirimu!
  72. Jangan bahagiakan seseorang dengan DUSTA, karena ketika kebenaran tiba, MAAF mungkin kamu terima, tapi kamu tak akan lg DIPERCAYA.
  73. Jangan berjanji bahwa kamu selalu bisa mengatasi masalah sahabatmu, berjanjilah bahwa dia tak akan menghadapinya sendirian.
  74. Jangan bersedih ketika melakukan salah. Karena kesalahan kamu banyak belajar, karena kesalahan kamu akan menjadi pintar.
  75. Jangan berubah hanya karena ada yang tak menyukaimu. Jadi dirimu sendiri, akan selalu ada seseorang yang menyayangimu apa adanya.
  76. Jangan berubah untuk menyenangkan seseorang. Berubahlah karena buatmu pribadi yang lebih baik dan membawamu ke masa depan yang lebih baik.
  77. Jangan berusaha jadi orang lain. Kamu terlahir karena sebuah alasan. Maksimalkan diri untuk capai kebahagiaanmu sendiri.
  78. Jangan biarkan penyesalan terus membayangi harimu. Masa lalu telah berakhir, jalani hari ini untuk masa depan yang lebih baik.
  79. Jangan fokus pada apa yang sudah berakhir, tetapi fokus pada apa yang baru saja dimulai.
  80. Jangan hidup dengan topeng di wajahmu. Hidup dalam kepura-puraan hanya menyiksamu. Tunjukkan dirimu dan katakan, 'Inilah AKU'
  81. Jangan hiraukan mereka yang berbicara buruk di belakangmu, karena merekalah yang bodoh menghabiskan waktunya memikirkan tentangmu.
  82. Jangan hiraukan mereka yang membencimu, karena sebenarnya mereka adalah orang yang diam-diam ingin menjadi sepertimu.
  83. Jangan iri atas keberhasilan orang lain, berbahagialah untuknya, berikan selamat! Percaya, suksesmu juga akan segera tiba.
  84. Jangan khawatir. Jika terjadi, maka akan terjadi. Jika tidak terjadi, kekhawatiranmu sia-sia..
  85. Jangan membenci mereka yang iri padamu. Hargailah karena mereka adalah orang-orang yang berpikir bahwa kamu lebih baik dari mereka.
  86. Jangan mengeluh atas apa yang kamu miliki. Apapun milikmu adalah anugerah Tuhan. Berterima-kasihlah padaNya.
  87. Jangan mengeluh atas masalahmu, karena Tuhan punya tujuan untuk perjuanganmu. Pelajari apa yang hendak Dia ajarkan padamu.
  88. Jangan menilai seseorang dari kesalahan yang pernah dia buat. Setiap orang melakukan salah, yang penting adalah belajar darinya.
  89. Jangan menunggu waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu, karena waktu tidak akan pernah tepat bagi mereka yang menunggu.
  90. Jangan meremehkan mereka yang punya masa lalu yang buruk, terkadang merekalah yang mampu menciptakan masa depan yang terbaik.
  91. Jangan pernah berkata bahwa tak ada orang yang tepat menghampiri hidupmu, jika saat ini kamu masih mengharapkan dia yang salah.
  92. Jangan pernah berusaha menjadi seseorang yang diinginkan semua orang, namun jadilah seorang yang dibutuhkan semua orang.
  93. Jangan pernah biarkan apa yang kamu INGINKAN, membuatmu lupa tentang apa yang telah kamu MILIKI.
  94. Jangan pernah kehilangan harapan, hidup memang banyak masalah. Terus berusaha, cari solusinya dan yang penting jangan menyerah.
  95. Jangan pernah lari dari masalah, mereka akan selalu temukan dirimu. Hadapilah, mereka akan buatmu menjadi pribadi yang lebih kuat.
  96. Jangan pernah lelah melakukan hal kecil untuk orang lain. Terkadang, hal kecil ini mampu berikan bahagia yang indah di hati mereka.
  97. Jangan pernah lupa untuk bersyukur, baik itu atas anugerah maupun masalah. Ketahuilah bahwa Tuhan yang berikan semua itu.
  98. Jangan pernah manfaatkan cinta. tak peduli betapa dia mencintaimu, suatu saat dia pasti akan lelah karena terus terluka.
  99. Jangan pernah meremehkan kemampuanmu. Jika kamu menyadari betapa kuatnya pikiranmu, kamu tak akan pernah berpikir untuk menyerah.
  100. Jangan pernah permainkan cinta. Jika tak ada cinta di hatimu, jangan pernah berikan seseorang harapan bahwa kamu mencintainya.
  101. Jangan pernah takut mencoba. Kegagalan buatmu kian dewasa. Kesalahan hanya buatmu menjadi pribadi yang lebih baik!
  102. Jangan pernah takut mencoba. Kegagalan tak datang karena kamu jatuh ke bawah, namun datang karena kamu tak bangkit berdiri.
  103. Jangan sesali apa yang telah pergi, kamu mungkin kehilangan sesuatu yang baik, api kamu juga mungkin mendapatkan sesuatu yang lebih baik.
  104. Jangan sesali kesalahan kemarin, tetapi pelajari mengapa hal itu bisa terjadi, kemudian perbaiki kesalahan itu hari ini.
  105. Jangan tangisi dia yang meninggalkanmu demi orang lain. Hidupmu terlalu berharga bagi dia yang tak menyadari betapa berartinya dirimu.
  106. Jangan tangisi sebuah perpisahan. Suatu hari kamu akan berterimakasih, karena hal itu telah menjadikanmu pribadi yang lebih baik.
  107. Jangan terlalu memikirkan sesuatu yang tak penting. Kamu hanya akan menciptakan masalah yang bahkan tak ada pada awalnya.
  108. Janganlah mengucapkan "aku menyerah", karena akan selalu ada kesempatan untuk mencoba selama kamu masih punya keinginan.
  109. Janganlah pernah mengeluh. Mengeluh adalah tanda kelemahan. Ingatlah, kita adalah makhluk Tuhan yang paling sempurna.
  110. Jarak tak akan memisahkan dua sahabat yang peduli. Ketika sedih karena rindu pun masih bisa tersenyum karena rasa saling memiliki.
  111. Jemurlah pakaian dengan membalikkan bagian dalam menjadi diluar agar tidak merusak warna asli.
  112. Jika cinta ungkapkan saja. Mencintai dalam diam itu seperti telah membungkus sebuah kado tapi tak pernah memberikannya.
  113. Jika dia sungguh mencintaimu, tak ada yang mampu membuatnya pergi. Jika tidak, tak ada yang mampu membuatnya tetap tinggal.
  114. Jika kamu hanya bisa bahagia ketika semua masalahmu selesai, mungkin kamu tak akan pernah bahagia.
  115. Jika kamu sungguh menginginkan sesuatu, kamu pasti temukan cara untuk mendapatkannya. Jangan menyerah, terus berusaha, dan berdoa.
  116. Jika kamu tak mampu menghargai dirimu sendiri, tak ada orang yang mampu menghargaimu. Terima dirimu apa adanya. Jadi dirimu sendiri.
  117. Jika kamu tidak segera bangkit setiap kali kamu terjatuh, kamu akan tertinggal. Kehidupan akan terus berlangsung meskipun tanpamu.
  118. Jika kau hebat, kau membuat orang lain iri padamu. Jika kau benar2 hebat, kau membuat orang lain terinspirasi olehmu.
  119. Jika kita bersikap baik kepada orang yang tidak bersikap baik kepada kita, itu bukan disebut kemunafikan. Itu disebut kedewasaan.
  120. Jika seseorang bangga karena punya hati yang BERANI untuk mengakui SALAH, maka kamu harus bangga punya hati yang KUAT untuk memberi MAAF.
  121. Jika seseorang ingin menjadi bagian dari hidupmu, dia akan berikan yang terbaik untuk berada di sana, tak peduli betapapun sulitnya.
  122. Kadang kamu bersedih untuk seseorang yang tak peduli padamu, hingga membuat dia yang peduli padamu bersedih.
  123. Kadang kamu memilih untuk melepaskannya, bukan karena kamu tak pantas memilikinya, tapi karena kamu pantas yang lebih baik darinya.
  124. Kadang kamu menyakiti dirimu sendiri lebih daripada siapapun yang mungkin bisa menyakitimu, karena kamu tak jujur dengan perasaanmu.
  125. Kadang lebih baik diam daripada menceritakan masalahmu, karena kamu tahu sebagian orang hanya penasaran, bukan karena mereka peduli.
  126. Kadang, kamu rindu seseorang, bukan karena lama tak bertemu, tetapi karena apapun yang kamu lakukan, kamu berharap dia ada di sampingmu.
  127. Kamu bebas memilih sikap dalam setiap masalah yang datang menghampiri. Apapun pilihanmu, tetaplah menjadi dirimu sendiri.
  128. Kamu bebas memilih untuk jadi siapa saja yang kamu mau, tetapi jangan lupakan nilai-nilai yang kamu pegang dalam hidupmu.
  129. Kamu berhak mendapat apa yang kamu inginkan. Jangan batalkan keinginan hanya karena kamu ragu. Beranilah untuk bertindak.
  130. Kamu bisa menjadi apapun yang kamu inginkan, jika kamu bersedia 'membayar harganya'.
  131. Kamu harus melindungi hatimu sendiri, dan pergi dari dia yang terus menyakiti. Dia yang hanya pintar dengan kata "SORRY".
  132. Kamu lebih pemaaf daripada yang kamu bayangkan, tapi kamu harus memaafkan diri sendiri. Lupakan yang buruk lalu melangkah maju.
  133. Kamu tak akan temukan hal yang baik dalam diri seseorang, jika kamu terus bandingkannya dengan seseorang yang menurutmu lebih baik.
  134. Kamu tak selalu dapat apa yang kamu inginkan, tapi jika kamu berusaha sebaik mungkin, kamu pasti dapat apa yang kamu butuhkan.
  135. Kebahagiaan tak akan bermakna jika kamu tidak menyertakan orang disekitarmu yang sedang bersedih. Berbagilah dengan murah hati.
  136. Keberanian diperlukan untuk berdiri dan berbicara. Keberanian juga diperlukan untuk duduk dan mendengarkan.
  137. Keberhasilan selalu dibarengi dengan Kebahagiaan. Kebahagiaan karena kemampuan kamu untuk mengatasi masalah yang datang.
  138. Kegagalan adalah hal yang wajar dalam menjalani hidup ini, namun kegagalan untuk mencoba adalah hal yang paling tidak wajar.
  139. Keikhlasan lahir dari jiwa yang mengerti akan kebesaran Tuhan, dan menyadari bahwa dirinya sangatlah kecil dihadapan-Nya.
  140. Kekuatan manusia ada batasnya. Mintalah bantuan Tuhan untuk tiap-tiap masalah yang tidak bisa kamu selesaikan sendiri.
  141. Kesalahan adalah pengalaman hidup, belajarlah darinya. Jangan mencoba untuk menjadi sempurna. Cobalah menjadi teladan bagi sesama.
  142. Kesalahan terbesar yang dapat kamu lakukan adalah ketika kamu menggantungkan hidup dan nasibmu pada orang lain.
  143. Ketika dia yang kamu sayang menyakitimu, mintalah penjelasan dan bersedialah memaafkan. Jangan biarkan kemarahan mengendalikanmu.
  144. Ketika hidup buatmu tanpa kata, sebuah pelukan kan membantumu temukan makna. Karena kadang pelukan mampu berkata yang tak terucap.
  145. Ketika kamu merasa hatimu sangat terluka, ketahuilah bahwa saat itu kau tengah belajar tentang MEMAAFKAN.
  146. Ketika kamu merasa ujian dalam hidupmu begitu berat, bersyukurlah karena Tuhan melihatmu lebih kuat dari yang kamu pikirkan.
  147. Ketika kamu merasa usahamu sia-sia dan pikiranmu mulai menyerah, dengarkanlah hatimu karena ia tak akan pernah membiarkanmu.
  148. Ketika kamu sedang kesulitan, dan tidak dapat menemukan bantuan, jangan menyerah! Bantulah dirimu sendiri.
  149. Ketika kamu terluka, jangan menyerah. Tak perlu takut akan sakit yang ada, karena takkan kamu temukan cinta sejati tanpanya.
  150. Ketika kamu tulus, cintamu takkan pernah sirna, meski telah berpisah. Cinta itu selalu ada, kamu hanya telah terbiasa tanpanya.
  151. Ketika keberhasilanmu tertunda, jangan putus asa, segera bangkit dan katakan: "Aku bisa dan tak akan pernah menyerah."
  152. Ketika kenyataan tidak sesuai dengan harapan, berpikirlah, cari dan temukan penyebabnya, dan jangan pernah berhenti berharap.
  153. Ketika ragu menghampiri, ikuti kata hati. Beri pertanyaan, temukan sebuah jawaban. Belajarlah untuk mempercayai hati.
  154. Ketika seseorang hanya diam atas pertanyaanmu, itu karena mereka sulit mengakuinya atau karena terlalu sakit tuk kamu tahu.
  155. Ketika seseorang terus meminta maaf atas sesuatu yang terus dia lakukan, sebaiknya kamu mulai berhenti memberi dia kepercayaan.
  156. Ketika seseorang yang sangat kamu percaya mendustaimu, ketahuilah bahwa kamu tengah belajar untuk lebih percaya pada dirimu sendiri.
  157. Kita tidak sendirian dalam gelap, jalan kita akan terungkap saat kita bergerak.
  158. Lakukan apapun dengan tepat, bukan hanya cepat. Keberhasilan tak bisa dihalangi jika yang kamu lakukan telah tepat.
  159. Lakukanlah jika memang kamu bisa. Karena kamu akan menyesal ketika kamu tidak melakukan apa yang seharusnya kamu lakukan.
  160. Lapangkan hati untuk rasakan indahnya silaturahim. Jelang kepergian Ramadhan, kita padukan keridhoan untuk saling memaafkan.
  161. Lebih baik memiliki seorang musuh yang membencimu daripada seorang teman yang menyukaimu tapi diam-diam berusaha menjatuhkanmu.
  162. Maafkan semua kesalahan. Tetapi jangan lupakan kesalahan, agar kita bisa bercermin untuk tidak melakukan kesalahan yang sama.
  163. Masalah adalah bagian hidup, dan ketika ia datang, katakan padanya: 'Tuhanku lebih besar darimu. kamu tak dapat mengalahkanNya!'
  164. Masalah membantumu memahami hidup ini lebih baik. Semua itu adalah proses pembelajaran bagimu untuk jadi pribadi yang lebih BIJAKSANA.
  165. Masalah mudah diselesaikan jika kamu lebih memilih untuk saling berbicara, daripada berbicara tentang satu sama lain.
  166. Masalah yang diselesaikan dengan emosi tidak akan menemukan solusi.
  167. Memaafkan adalah ciri dari kerendahan hati. Dalam kerendahan hati, terdapat kebesaran jiwa dan keberserahan.
  168. Memaafkan adalah jalan tercepat untuk sampai pada ke-Maha Pengasih-an Tuhan.
  169. Memaafkan adalah kebaikan. Segala yang bersumber dari kebaikan dan bertujuan untuk kebaikan, akan berujung kebahagiaan.
  170. Memaafkan bukan berarti kamu lemah, namun karena kamu kuat dan cukup dewasa untuk mengerti bahwa orang membuat kesalahan.
  171. Memaafkan merupakan hal yang sulit dilakukan, tetapi dengan perasaan sayang kita bisa memaafkan seseorang dengan mudah.
  172. Memaafkan tak selalu berarti kamu benar orang lain salah. Itu hanya berarti kamu cukup dewasa untuk memahami bahwa tiada yang sempurna.
  173. Menangislah saat impian tak tercapai. Tapi ingatlah, setelah itu kamu harus bangkit dan melanjutkan perjalanan mengejar mimpi itu.
  174. Menjadi sabar dan ikhlas memang tak mudah, tapi itu harus. Belajarlah untuk menerima arti kehilangan dan penantian.
  175. Menyakitkan ketika 2 hati harus berpisah, karena alasan yang salah. Mereka membiarkan hal kecil menghancurkan sesuatu begitu indah.
  176. Menyakitkan ketika kamu mendengar sesuatu yang buatmu terluka, tapi yang harus kamu lakukan adalah pura-pura tak peduli.
  177. Menyakitkan ketika kamu menyadari bahwa selama ini kamu dibodohi oleh seseorang yang tulus kamu cintai.
  178. Menyakitkan ketika seseorang bisa buatmu merasa kamu adalah segalanya, tapi di waktu yang sama buatmu merasa kamu bukan siapa-siapa.
  179. Menyebalkan punya teman yang bersikap seperti tak mengenalmu, hingga mereka membutuhkan sesuatu darimu.
  180. Menyerah tak berarti lemah, kamu cukup kuat melepaskannya. Kamu mungkin teteskan air mata, tapi itu agar hatimu tak terus terluka.
  181. Meski jalan yang kamu hadapi sulit, itu bukanlah alasan untuk menyerah. Kemudahan akan selalu datang setelah kesulitan, percayalah.
  182. Meski perih terasa menghadapi kesalahan yang belum dimaafkan. Tuhan baik pada yang membutuhkan. Tuhan baik pada yang terluka.
  183. Meski tak dicintai oleh dia yang kamu cinta, tak berarti kamu merasa tak berarti. Hargai dirimu dan temukan seseorang yang tahu itu.
  184. Meski Tuhan mengambil sesuatu yang baik dari hidupmu, bersyukurlah. Karena Tuhan telah mempersiapkan yang lebih baik lagi untukmu.
  185. Miliki iman yang kokoh untuk dapat percaya yang mustahil, asa yang kuat untuk tetap berharap ketika segalanya tampak sia-sia.
  186. Miliki jiwa yang ikhlas untuk dapat memaafkan yang tak termaafkan, hati yang tulus untuk dapat mencintai yang tak bisa dicintai.
  187. Mulailah kebaikan dari diri sendiri. "Cintai diri sendiri, perbaiki diri sendiri, dan maafkan diri sendiri."
  188. Orang yang paling tangguh adalah orang yang percaya kepada dirinya sendiri dan mengandalkan Tuhan.
  189. Peraturannya sederhana: Jika dia tak membuatmu lebih baik tapi lebih buruk, biarkan dia pergi.
  190. Perubahan memang kadang menakutkan, tapi selama itu buatmu pribadi yang kian dewasa, kamu harus persiapkan diri untuk menerimanya.
  191. Rasa iri hanya membuat pikiranmu tak tenang. Jangan melebih-lebihkan apa yang kamu capai hanya karena ingin disanjung.
  192. Rintangan apapun yang menghadang, tetaplah bersabar dan ikhlas. Hadapi dengan penuh tanggung jawab, pertolongan Tuhan pasti datang
  193. Saat kamu terjatuh, tersenyumlah. Karena orang yang pernah jatuh adalah orang yang sedang berjalan menuju keberhasilan.
  194. Saat mencuci usahakan agar tidak memeras baju terlalu keras agar serat-serat kain tidak tertarik dan jadi melebar.
  195. Sahabat adalah mereka yang meminjamkan bahunya ketika kamu bersedih, dan ketika kamu pulih, dia menemanimu kembali menjalani hari.
  196. Sahabat adalah mereka yang menggenggam tanganmu ketika kamu susah, tapi tahu kapan melepasmu berjuang sendiri untuk belajar dewasa.
  197. Sahabat adalah mereka yang tahu banyak hal tentangmu, bukan karena kamu terus mengingatkan mereka, tapi karena mereka PEDULI.
  198. Sahabat adalah mereka yang tahu ketika kamu bersedih atau terluka, bahkan jika kamu menyembunyikan semua di balik sebuah senyuman.
  199. Salah satu bentuk penghargaan terhadap hidup kita adalah dengan menghargai hidup orang lain.
  200. Sangat sulit untuk mempercayai seseorang, ketika setiap kali kamu percaya, dia akhirnya memberimu alasan untuk tak percaya siapapun.
  201. Satu-satunya doa dalam hidup kita yang akan membuat kita selalu merasa cukup dalam segala hal adalah: "Terimakasih TUHAN".
  202. Sayangi mereka yang menyayangimu, tapi jangan sakiti mereka yang menyakitimu. Kebaikan tak pernah mengenal batas.
  203. Seberapa kuatnya dirimu, jangan pernah menanggung semuanya sendirian. Karena niscaya kau akan gagal.
  204. Selalu ada jalan keluar dari setiap masalah, selama kita berjuang dengan penuh keikhlasan.
  205. Selalu optimis, berpikir positif, berlaku santun, semangat dalam bekerja dan belajar.
  206. Selama kamu mencintai apa yang kamu kerjakan, kegagalan adalah sebuah motivasi untuk jadi lebih dewasa. Jangan menyerah!
  207. Semua orang bisa mengkritik, mengeluh dan menyalahkan, tapi hanya dia yang tulus dan iklas yang mampu memahami dan memaafkan.
  208. Semua orang melakukan salah, kamu harus cukup dewasa untuk memaafkannya, tapi kamu selalu bisa memilih untuk tak lagi mempercayainya.
  209. Semua orang pernah melakukan salah. Tapi ketika kamu bertemu dia yang tetap ingin bersamamu setelah tahu kesalahanmu, sayangi dia.
  210. Senyum tak selalu berarti seseorang bahagia. Kadang seseorang tersenyum hanya karena tak ingin menjelaskan kenapa hatinya terluka.
  211. Seorang bijaksana selalu mampu memaafkan siapapun yang menyakitinya, namun tak akan pernah melupakan apa yang telah mereka lakukan.
  212. Seorang pemenang yang sesungguhnya adalah ketika dia mampu melawan amarahnya dengan kesabaran. Memaafkan dengan ketulusan.
  213. Seorang pemenang yang sesungguhnya adalah ketika dia mampu melawan amarahnya dengan kesabarannya,dan memaafkan dengan ketulusan.
  214. Seseorang memilih untuk sendiri, bukan karena takut untuk mencinta lagi, tapi karena takut terluka dengan alasan yang sama untuk kedua kali.
  215. Seseorang tidak akan bisa membuatmu terluka kecuali dia adalah seorang yang berharga bagimu.
  216. Seseorang yang berarti, tak akan dengan mudah kamu miliki. Jika kamu sungguh mencintai, jangan pernah berhenti berusaha untuk hati
  217. Sesuatu yang sulit untuk mengatakan pada pikiranmu untuk berhenti mencintai seseorang, ketika hatimu masih menginginkannya.
  218. Setiap kita pasti pernah melakukan salah. Berhenti terus menyesalinya, karena yang penting kita belajar dari setiap kesalahan.
  219. Seseorang yang benar-benar mencintaimu takkan berusaha membuatmu cemburu, karena ia menghargai kepercayaan lebih daripada kecemburuan.
  220. Tak ada topeng yang dapat menutup kebohongan dari kebenaran. Dan ketika kebenaran datang, dengan topeng pun terasa telanjang.
  221. Tak ada yang salah dalam memberi kesempatan kedua, tapi kadang kamu harus mendengarkan logika agar hatimu tak terluka.
  222. Tak ada yang sempurna, begitu juga sahabat. Mereka pasti lakukan salah, tapi kamu selalu temukan sebuah alasan untuk maafkan mereka.
  223. Tak ada yang sempurna, semua pernah melakukan salah. Daripada kamu menghakimi orang lain, lebih baik intropeksi diri.
  224. Tak ada yang sempurna, semua pernah melakukan salah. Tapi jangan pernah nyatakan cinta, jika memang kamu tak ada rasa.
  225. Tak ada yang tak mungkin selama kamu yakin. Selalu berikan yang terbaik yang kamu bisa dengan apa yang kamu punya. Semangat!
  226. Tak peduli apapun yang terjadi hari ini, miliki senyum yang buatmu terlihat bahagia, dan doa yang buatmu lebih kuat!
  227. Tak perlu kata untuk ungkapkan rasa. Karena senja, cukup membaca mata.
  228. Tak perlu menghindar dari kesulitan, tetapi hadapi dengan hati lapang dan ikhlas, karena iitu yang akan menjadikanmu kuat.
  229. Teman sejati bukanlah yang bs membuat semua masalahmu menghilang, tetapi yang tidak akan menghilang saat kau memiliki masalah.
  230. Terkadang bukan rasa sakit yang buatmu menderita, tapi pikiran negatif dirimu sendiri yang membuat segalanya terlihat buruk.
  231. Terkadang kamu harus meminta maaf, bukan karena kamu salah, namun karena kamu tak ingin hubunganmu dengan seseorang berakhir.
  232. Terkadang kamu harus menjauh dari seseorang, hanya untuk melihat siapa yang cukup peduli untuk mendekati dan membutuhkanmu.
  233. Terkadang kamu harus menyadari, ada beberapa orang yang tak bisa masuk ke kehidupanmu, tak peduli betapa kamu menginginkan mereka.
  234. Terkadang kamu harus menyerah, bukan karena berhenti mencinta, tapi karena terlalu berharap hanya membuat dirimu kian terluka.
  235. Terkadang kamu meminta maaf, bukan berarti kamu salah. Itu hanya berarti kamu lebih memilih persahabatanmu daripada egomu.
  236. Terkadang kamu takut terlalu dekat dengan seseorang, karena kamu tahu dia bisa pergi kapan saja, tak peduli betapa dekat kamu dan dia.
  237. Terkadang kesalahan masa lalu membuatmu sulit untuk melangkah. Maafkan dirimu, kamu hanya manusia, bukan yang maha sempurna.
  238. Terkadang memberi maaf adalah hal sulit, tetapi betapa kejamnya kita jika tidak mau memaafkan orang yang telah tulus meminta maaf.
  239. Terkadang rencana Tuhan tak dapat dimengerti, tetapi bukan berarti rencana-Nya adalah rencana yang buruk.
  240. Terkadang, jalan yang diberikan Tuhan bukan jalan yang mudah, namun yakinlah bahwa itu jalan yang terbaik.
  241. Terkadang, kamu harus memaafkan, bukan karena kamu lemah, namun karena kamu menyadari semua orang melakukan salah.
  242. Terkadang, kamu memilih untuk menolak cinta seseorang, bukan karena kamu tak ada rasa, tapi karena melindungi hatimu dari luka.
  243. Terkadang, senyum tak hanya cara untuk sembunyikan luka, karena itu juga cara untuk bertahan pada bahagia yang tersisa.
  244. Terkadang, seseorang lebih memilih untuk tersenyum, hanya karena tak ingin menjelaskan mengapa dia bersedih.
  245. Terkadang, seseorang sulit untuk jatuh cinta, karena ketika dia telah memberikan seluruh hatinya, dia tak dapatkan kembali seutuhnya.
  246. Tuhan maha penyayang, maha pengasih. Hanya Tuhan tempat kembali, hanya Tuhan yang mampu mengembalikan kesedihan menjadi kebahagiaan.
  247. Tuhan memberimu hidup agar kamu dapat menikmati segala hal, namun juga diberi cobaan agar selalu ingat padaNya. Bersyukurlah.
  248. Tuhan selalu berikan yang terbaik. Ketika kamu merasa ditinggalkan, percayalah, Dia mempersiapkan sesuatu yang lebih baik untukmu.
  249. Untuk mendapatkan hati seorang wanita, kamu harus terlebih dahulu menggunakan HATIMU dalam mencintainya.
  250. Yang terpenting bukanlah di mana kamu sekarang, tapi ke mana kamu akan pergi dari tempatmu sekarang.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar