03 Februari, 2021

Purna Tugas Kepala Sekolah SD Negeri Butoh II Kecamatan Ngasem Kabupaten Bojonegoro

Masa pensiun bukan akhir dari proses aktivitas dan kreativitas, otak harus terus dirangsang untuk berfikir dan berfikir. Pengabdian tidak berhenti hanya karena memasuki Purna Tugas, setelah masa pensiun semangat dan optimisme harus tetap menyala. Kontribusi seorang pensiun justru semakin nyata dan diperlukan pada saat dia terjun dalam kehidupan bermasyarakat.

    Bapak Muhammad Nur, S.Pd. adalah Kepala Sekolah SD Negeri Butoh II yang pada bulan Februari 2021 memasuki masa pensiun. Beliau sudah mengabdi menjadi Kepala Sekolah sekaligus bapak dan pemimpin di SD Negeri Butoh II selama 3 tahun sejak tahun 2018. Bapak Muhammad Nur, S.Pd. adalah seorang Kepala Sekolah yang patut menjadi tauladan, meskipun dalam keadaan sakit beliu tetap menjalankan tugasnya, pengawasan binaan selalu diberikan kepada guru-guru SD Negeri Butoh II. Banyak kemajuan dan peningkatan pedidikan di SD Negeri Butoh II selama di bawah pimpinannya. 

 

Biodata Muhammad Nur, S.Pd.

Nama Lengkap  

: Muhammad Nur, S.Pd.

NIP Baru  

19610104 198303 1 014

NIP Lama  

131 190 312

NUPTK

7436739642200002

Status Kepegawaian

: PNS

Sumber Gaji  

APBD Kabupaten

Wilayah Pembayaran 

KPPN Bojonegoro

Tempat/ Tanggal Lahir

Malang, 04 Januari 1961

Jenis Kelamin  

Laki  Laki

Agama

: Islam

Status Perkawinan 

: Menikah

Alamat Rumah  

: Jl. Khayangan Api

 

  RT.05, RW.02 Desa Ngasem

 

  Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro. 

 

Data Kepegawaian  

 

SKPD

: Dinas Pendidikan - Koordinator Wilayah Kecamatan Ngasem

Asal Kepegawaian

CPNSD

Jenis Kepegawaian 

PNS Daerah Kab atau Kota yang bekerja pada Kab atau Kota

Pangkat / Gol. Terakhir

IV/b - Pembina Tingkat I

TMT Pangkat

01 Oktober 2009

 

Data Kependidikan

 

Jenjang  

S-1

Nama Sekolah

IKIP PGRI

Jurusan  

: PPKN

Tahun Lulus

: 2009 

 

Data Jabatan

 

Jenis Jabatan

Jabatan Fungsional

Jabatan Fungsional

Guru Ahli Madya (IV/b)

TMT Jabatan

01 Oktober 2009

Status Jabatan  

Sudah Diangkat

Diklat Fungsional  

Imphasing / Tanpa Diklat

TMT Pensiun

01 Februari 2021


     
Selasa, 2 februari 2021 telah menjadi hari yang diselimuti dengan suasana haru dalam kekeluargaan. Acara kecil untuk mengungkapkan rasa syukur telah memasuki masa pensiun dilakukan dikediaman Bapak Muhammad Nur, S.Pd. didesa Ngasem, Kecamatan Ngasem pukul 12.00, dihadiri oleh seluruh jajaran guru SD Negeri Butoh II, TK Tunas Muda Desa Butoh, Dan Pengawas TK-SD Kecamatan Ngasem yaitu Bapak drs. Masruhin dan Moch. Juri, S.Pd.

Banyak kesan dan pesan yang disampaikan Bapak Korwildik Kecamatan Ngasem Drs. Masruhin dan Moch. Juri, S.Pd., Bapak Muhammad Nur, S.Pd. sebagai pimpinan di SD Negeri Butoh II, beliau sangat menginspirasi dan menjadi teladan bagi para guru dan murid. Banyak pencapaian yang telah diraih selama menjabat sebagai Kepala SD Negeri Butoh II diantaranya membangun fasilitas sekolah yaitu pemanbahan gedung kelas dan banyak sarana prasarana penunjang administrasi dan belajar lainnya. Semangat untuk berusaha pulih kembali dari sakit dan kembali sehat seperti sediakala juga disampaikan oleh Bapak Pengawas TK_SD untuk memeotifasi Bapak Mohammad Nur, S.Pd.

TK Tunas Muda adalah lembaga Taman Kanak-kanak yang berada satu halaman dengan SD Negeri Butoh II. Sebagai keluarga besar, segenap pendidik TK Tunas Muda mengucapkan terimakasih dan mohon maaf  jika selama ini ada salah baik disengaja maupun tidak. Semoga selalu diberikan kesehatan, limpahan rahmat Allah SWT dan silaturahmi ini tetap terjalin meskipun Bapak Muhammad Nur, S.Pd. sudah purna tugas.(mz)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar