11 Juni, 2023

Wisata Edukasi TK Tunas Muda dan KB Melati di Maharani Zoo & Goa.


Setiap akhir semester II tahun pelajaran TK Tunas Muda dan KB Melati mengadakan Wisata Edukasi, ini sudah menjadi program tahunan lembaga. Untuk akhir tahun pelajaran 2022-2023 ini TK Tunas Muda dan KB Melati mengadakan wisata edukasi di Maharani Zoo dan Goa (MZG) yang terletak di Paciran, Kab. Lamongan. Kegiatan ini terlaksana berdasarkan hasil musyawarah Kepala Sekolah, dewan guru, yayasan,  paguyuban TK Tunas Muda, dan paguyuban KB Melati pada hari Jumat tanggal 2 Juni 2023.

Wisata Edukasi di MZG dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 11 Juni 2023, dengan jumlah peserta 26 anak dari TK Tunas Muda, 10 anak dari KB Melati, dan  50 orang tua murid serta 3 orang guru (2 guru dari TK Tunas Muda dan 1 guru dari KB Melati). Armada atau kendaraan yang membawa kami sampai ke lokasi wisata MZG adalah sebuah bus besar dari PO. Dali Jaya Bojonegoro dengan kapasitas kursi 60 penumpang. Titik kumpul keberangkatan wisata edukasi MZG di pertigaaan jalan raya Ngasem-Ngambon-Sekar desa Trenggulunan pada pukul 06.00 WIB. Biaya wisata edukasi ini murni dari swadaya orang tua murid yang sudah dimusyawarahkan sebelumnya dan menjadi kesepakatan bersama. Semua kepengurusan kegiatan wisata edukasi ini dilakukan oleh paguyuban, atas nasehat dan saran dari Kepala TK dan guru-guru.

Wisata edukasi ini sangat membantu anak-anak untuk mengenal lingkungan, mendapatkan pengetahuan dan  pengalaman yang belum pernah mereka dapatkan. Bus yang kami naiki menuju MZG bagi anak-anak adalah pengalaman pertama mereka naik kendaraan besar dengan banyak penumpang. Di hari Minggu yang cerah ini anak-anak sangat bahagia, dengan semangat pagi mereka naik bus dengan didampingi orang tua menuju tempat duduk yang sudah dibagi sebelumnya. Sepanjang perjalanan mereka sangat senang, banyak pengalaman yang anak- anak dapatkan di sepanjang perjalanan, mereka bisa melihat dari kaca bus, ada rambu lalu lintas, ada kendaraan besar maupun kecil, ada toko – toko besar, gedung bertingkat, jembatan, perahu, lautan yang sangat luas dan masih banyak lagi hal yang baru mereka lihat. Perjalanan menuju MZG adalah perjalanan berharga bagi anak-anak karena mereka jarang bahkan belum pernah melihat lautan yang sangat luas, ini terlihat dari sorak sorai anak-anak ketika melihat laut.

Kami membutuhkan waktu empat jam untuk sampai ke MZG, perjalanan kami sangat santai/tidak tergesa-gesa sehingga anak menikmati pemandangan selama perjalanan. Pukul 10.00 WIB kami sampai tempat parkir bus di WBL, semua turun dan mencari tempat untuk istirahat dan makan pagi. Setelah  membeli tiket kami masuk satu per satu ke wahana MZG. Di dalam MZG terdapat banyak sekali binatang dari burung dengan berbagai macam jenis, rusa, kuda nil, unta, jerapah, gajah, harimau, singa, ular, beruang, monyet, dan masih banyak lagi. Ibu guru berusaha menjelaskan kepada anak-anak apa yang mereka lihat. Di MZG juga banyak pertunjukan seperti pertunjukan kecerdasan burung, anak-anak sangat menikmati pertunjukan tercebut, begitu cerdasnya burung – burung itu memperagakan alat-alat yang disediakan seperti mobil-mobilan yang dikendarai burung, memompa, bisa menarik tali untuk mengibarkan bendera. Anak-anak juga bisa memberi makan hewan seperti gajah, kambing, jerapah, harimau, dengan membeli makanan hewan yang sudah disediakan oleh petugas dan dengan bimbingan petugas. Mereka juga bisa naik kuda poni untuk sekedar berfoto. Di dalam museum ada banyak hewan-hewan yang diawetkan seperti beruang kutup yang sangat besar, buaya, harimau, dan banyak lagi hewan yang diawetkan. Disana juga ada wahana untuk bermain anak, ada kolam renang untuk anak-anak.

Goa Maharani adalah goa yang sangat indah, stalagtit dan stalagmitnya memancarkan cahaya warna warni saat terkena cahaya. Anak-anak dengan di bimbing orang tuanya satu per satu masuk ke dalam goa, mereka baru pertama kali ini mengenal dan mengetahui apa itu goa, pengalaman yang tidak terlupakan. Banyak pertanyaan dari anak-anak tentang apa yang mereka lihat, ibu-ibu guru dan orang tua senantiasa mendampingi dan menjelaskan apa yang ditanyakan anak. Setelah melihat semua binatang dan mencoba wahana yang ada, pukul 13.00 kami keluar dari MZG. Selanjutnya kami istirahat dan ibu-ibu belanja oleh-oleh khas MZG dan WBL.

Pukul 15.00 WIB, kami melanjutkan perjalanan untuk pulang. Searah dengan jalan pulang kami mampir ke TPI Brondong untuk membeli ikan-ikan segar yang baru turun dari kapal nelayan. Tapi pada saat ini ikan-ikannya tidak banyak pilihan karena lautnya sedang pasang. Setelah dirasa cukup kami melanjutkan perjalanan menuju Pantai Kutang yang ada di kecamatan Brondong, Lamongan. Untuk sampai ke pantai kutang yang landai kami harus berjalan kaki melewati jembatan panjang di atas air laut yang terbuat dari kayu dan tidak terlalu lebar tapi cukup indah dipandang karena di cat berwarna warni seperti pelangi. Di pantai kutang anak – anak bisa berenang dan bermain pasir, mereka sangat senang sekali. Pukul 18.00 kami baru melanjutkan perjalanan pulang, syukur Alhamdulillah kami perjalanan kami dari berangkat sampai pulang lancar tidak ada halangan apapun. Anak -anak sangat senang dengan kegiatan wisata ini, pengalaman – pengalaman berharga yang mungkin tidak akan terlupakan dari ingatan mereka.


























Tidak ada komentar:

Posting Komentar